Berbicara
tentang etika komunikasi bisnis, maka kita tidak akan lepas dari bahasan
tentang etika komunikasi dan etika bisnis; dimana masing-masing bidang memiliki
penjelasan tersendiri. Etika komunikasi dapat dikatakan sebagai serangkaian
prinsip dasar atau aturan dalam melakukan komunikasi, yang mencakup seluruh
komponen proses komunikasi.
Sedangkan yang dimaksud dengan etika bisnis adalah
cara-cara untuk melakukan kegiatan bisnis, yang mencakup seluruh aspek yang
berkaitan dengan individu, perusahaan, industri dan juga masyarakat. Sedangkan
etika itu sendiri berasal dari bahasa Latin, berarti falsafah moral dan
merupakan cara hidup yang benar dilihat dari sudut budaya, susila dan agama. Bentuk
akibat penyimpangan etika bisnis internal perusahaan antara lain terjadinya
ketegangan diametris hubungan atasan dengan bawahan. Hal ini terjadi karena
ketimpangan antara lain dalam proses penilaian kinerja, standar penilaian, dan
perbedaan persepsi atasan-bawahan tentang hasil penilaian kinerja. Selain itu
ukuran atau standar tentang karir sering tidak jelas. Dalam hal ini pihak
manajemen memberlakukan tindakan yang tidak adil. Mereka menetapkan nilai
sikap, gaya hubungan kepada atasan, dan loyalitas kepada atasan yang tinggi
lebih besar ketimbang nilai kinerja faktual.
lebih lanjutnya, bisa unduh di sini