ADMINISTRASI  PERKANTORAN MODERN

ADMINISTRASI PERKANTORAN MODERN

Administrasi perkantoran modern adalah rangkaian aktifitas manajemen modern yang banyak meliputi :
1. Arti dari komunikasi
2. Bagaimana cara bertelepon dan menerima tamu
3. Membuat surat masuk dan keluar
4. Membuat kearsipan
5. Membuat notulen
6. Lay out
7. dll

Anda bisa download disini mata kuliah Administrasi Perkantoran Modern

JURNAL LENTERA BISNIS : SISTEM PENGELOLAAN ARSIP DINAMIS MANUAL (FISIK)






SISTEM PENGELOLAAN ARSIP DINAMIS MANUAL (FISIK)
By Rahayu Tri Utami

 Salah satu informasi yang sangat penting bagi dunia bisnis, adalah rekaman dari kegiatan bisnis itu sendiri, dimana rekaman tersebut disimpan dalam bentuk arsip.

Selain berfungsi sebagai sumber informasi bagi organisasi khususnya organisasi lembaga,  arsip juga merupakan  sarana evaluasi dalam  proses penyelenggaraan lembaga dan pembangunan serta sebagai bahan pertanggungjawaban nasional kepada generasi yang akan datang.

Lantaran mempunyai fungsi yang cukup penting, maka arsip haruslah dikelola secara baik dan benar dengan sistem yang baik dan benar pula agar informasi yang tersimpan dalam arsip tersebut tetap terjaga keauntetickannya dan tujuan kearsipan yang berdasarkan undang-undang. 

Lebih jelasnya, Anda bisa mendownload di sini untuk Jurnal Sistem Pengelolaan Arsip Dinamis Manual ( Fisik)


PRODUK KARYA SENI LOKAL


PENGARUH  PENGEMBANGAN KURSUS MODAL KEWIRAUSAHAAN BERBASIS DUNIA USAHA DAN INDUSTRI DI LP3I CIMONE KOTA TANGERANG

By Rahayu Tri Utami


Salah satu bentuk keprihatinan dunia pendidikan baik formal maupun non formal adalah fenomena banyaknya pengangguran terdidik ditengah masyarakat. Hal ini berkaitan dengan lemahnya kompetensi  yang dimiliki oleh lulusan, sehingga pada saat proses pendidikan selesai mereka tidak memiliki keahlian maupun kecakapan yang bisa diimpelementasikan dalam dunia usaha maupun industri.
Jika ditelaah lebih dalam sebetulnya masalah ini bersumber pada hal-hal sebagai berikut :
-       Dari dalam lembaga pendidikan/ kursus itu sendiri yang belum mendisain kurikulum secara sempurna yang berorientasi pada kebutuhan nyata di dunia usaha maupun industri. Selain itu belum selarasnya praktek – praktek nyata yang diberikan dalam teknis pembelajaran sehingga menyebabkan peserta didik hanya mengetahui teori tetapi lemah dalam praktek.
-       Dari aspek peserta didik pada saat memilih program, mungkin tidak menyesuaikan antara minat dengan program kursus yang diikuti. Sehingga motivasi untuk mengembangkan diri menjadi kurang dan akhirnya hasil dari proses belajar tidak dapat diaplikasikan secara maksimal.
-       Tidak adanya link antara lembaga kursus dengan relasi atau dunia usaha dan industri, sehingga tidak ada kesempatan bagi lulusan untuk mendapatkan peluang kerja maupun praktek kerja lapangan (on job training) sebelum mereka masuk ke dunia kerja yang sesungguhnya.
 


Untuk lebih lengkap bisa mendownload di sini . terima kasih

JURNAL ILMIAH ILMU ADMINISTRASI






PENGARUH  PELAYANAN PENDIDIKAN DAN KUALITAS DOSEN TERHADAP KEPUASAN MAHASISWA LP3I KAMPUS CIMONE KOTA TANGERANG

by RAHAYU TRI UTAMI, M.Si






Setiap mahasiswa menghendaki kepuasan maksimal dari setiap layanan yang terdapat di lingkungan kampus. Tentunya dengan kepuasan maksimal yang didapat mahasiswa akan dapat meningkatkan kesejahteraan bagi yang bersangkutan. Begitu juga dengan mahasiswa yang merupakan pelanggan dari Lembaga Pendidikan, Mahasiswa akan merasa puas apabila harapan mereka dipenuhi dan senang apabila harapan mereka dilebihi. Kepuasan mahasiswa tersebut akan tercermin dari loyalitasnya kepada almamater dan tentunya akan menghasilkan output yang baik kepada almamaternya.
Setealah diamati pelayanan pendidikan dan kualitas dosen diperoleh fenomena sebagai berikut, fakta membuktikan bahwa ada sebagian mahasiswa yang belum mendapatkan kepuasan pelayanan. Kurangnya intensitas bimbingan tugas akhir, dosen mengajar tidak sesuai jadwal, ruangan kuliah yang sempit dan kurang penerangan, banyaknya mahasiswa dalam satu kelas, fasilitas penunjang kegiatan belajar mengajar yang belum optimal, pelayanan ketatausahaan yang terkadang tidak memuaskan, rendahnya jiwa sosial dan rasa solidaritas antar warga kampus dan masalah lain sebagainya merupakan gambaran bentuk-bentuk pelayanan yang kurang optimal sehingga mahasiswa tidak bisa mendapatkan pelayanan tersebut.
Berbagai macam alasanpun bermunculan seperti dosen sibuk dengan agendanya yang padat merayap disetiap acara kampus maupun luar kampus, perasaan lelah dan jenuh, kurang disiplinnya mahasiswa, skil/keahlian kurang, penyampaian materi kurang, kepribadian dosen dan lain sebagainya.  Mahasiswa sebagai pelanggan Lembaga Pendidikan juga mengharap dapat menikmati fasilitas kampus yang tersedia sehingga dapat menunjang peningkatan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Sudah seyogyanya setiap dosen ataupun karyawan mengetahui bahwa mahasiswa layak untuk mendapatkan kesejahteraan. Disini, mahasiswa sebagai pelanggan Lembaga Pendidikan sangat mengharap layananan kampus secara maksimal dan optimal sehingga yang bersangkutan merasa puas dan terpenuhinya kebutuhan dalam lingkungan kampus. Padatnya agenda yang dimiliki dosen tidak seharusnya mengesampingkan tugas utamanya yaitu mengajar, karena tugas dan tanggungjawab utama dosen kepada mahasiswa adalah memberikan pelajaran atau perkuliahan.  Sudah barang tentu manajemen waktu yang baik sangat dibutuhkan untuk mewujudkan hal tersebut. Begitu juga dengan karyawan tata usaha dapat memberikan dan memperlihatkan sikap dan tindakan yang sopan sehingga mahasiswa merasa nyaman dan dihargai. Untuk mewujudkan hal tersebut diperlukan peningkatan kualitas layanan akademik dan administratif yang baik serta kepemimpinan dosen yang baik pula.  Dosen sangat menentukan keberhasilan dalam mewujudkan visi dan misi lembaga pendidikan yang telah dirumuskan. Hal ini merupakan suatu kenyataan karena dosen merupakan pelaksana teknis operasional lembaga pendidikan tinggi yang melaksanakan tugas mengajar mahasiswa, tentunya dibantu oleh tenaga administrasi umum dan tenaga akademik. Peningkatan kualitas dosen dan kualitas layanan administratif merupakan suatu kebutuhan yang tidak bisa dihindari, dalam melayani masyarakat/pelanggannya baik pelanggan internal maupun pelanggan eksternal.  Berdasarkan hal tersebut diatas dapat disimpulkan bahwa kepuasan mahasiswa belum sesuai  harapan selama ini.

Untuk lebih lengkapnya Anda dapat mendownload di sini. Terima kasih 

PENGANTAR BISNIS (revisi)

PENGANTAR BISNIS




Kegiatan bisnis telah melekat dalam tradisi kehidupan manusia.  Hanya sayang, tradisi itu lama kelamaan memudar di tengah semakin munculnya generasi baru yang lebih pragmatis dan generasi yang takut terhadap resiko.

Kegiatan bisnis merupakan sebuah sistem operasional yang sangat terkait dengan lingkungan di sekitarnya.  perusahaan sebagai sistem berarti sebagai unit yang berdiri dari subsistem, seperti sumber-sumber ekonomi, kegiatan perusahaan dan lingkungan perusahaan yang saling bekerja samau untuk mencapai tujuan tertentu.  Pengelola bisnis menjadi semakin kompleks seiring dengan perkembangan lingkungan ekonomi.

Bisnis diartikan sebagai aktivitas terpadu, meliputi pertukaran barang, jasa atau uang yang dilakukan oleh dua pihak atau lebih dengan maksud memperoleh manfaat atau keuntungan.  Dalam perkembangan selanjutnya, organisasi bisnis tidak hanya dioperasikan untuk mencapai keuntungan semata, melainkan juga kepentingan untuk menjaga kelangsungan hidup sumber daya alam, bertanggungjawab terhadap lingkungan sosial perusahaan dan memberdayakan etika dalam bisnis.

Bisnis adalah kata kerja.  Bisnis merupakan pekerjaan.  Tapi apakah semua pekerjaan adalah bisnis? Atau, apakah semua pekerjaan yang berorientasi mencari keuntungan material adalah bisnis? Apakah ruang kerja bisnis hanya terikat pada keuntungan material? Adakah ruang immaterial dalam perilaku bisnis ?  Mengapa aktivitas bisnis diidentifikasikan dengan mencari keuntungan material ?


 Silahkan Anda, download dibawah ini untuk bisa menjawab pertanyaan diatas.  Terima Kasih, semoga berguna dan tetap semangat .............
 

Download disini untuk matakuliah Pengantar Bisnis *4shared
Download  here for pengantar Ilmu Bisnis in dropbox  

METODE PENELITIAN (revisi)

METODE PENELITIAN 



Metode Penelitian pada dasarnya merupakan cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu.  Berdasarkan hal tersebut terdapat 4 kata kunci yang perlu diperhatikan yaitu, cara ilmiah, data, tujuan dan kegunaan.

Cara ilmiah berarti kegiatan penelitian itu didasarkan pada ciri-ciri keilmuan, yaitu rasional, empiris dan sistematis.  Rasional berarti kegiatan penelitian itu dilakukan dengan cara-cara yang masuk akal,, sehingga terjangkau oleh penalaran manusia.  Empiris berarti cara-cara yang dilakukan itu dapat diamati oleh indera manusia shingga orang lain dapat mengamati dan mengetahui cara-cara yang digunakan. (Bedakan cara yang tidak ilmiah, misalnya mencari uang yang hilang, atau provokator atau tahanan yang melarikan diri melalui paranormal).  Sistematis artinya proses yang digunakan dalam penelitian itu menggunakan langkah-langkah yang bersifat logis.

Data yang diperoleh melalui penelitian itu adalah data empiris (teramati) yang mempunyai kriteria tertentu yaitu valid.  Valid  menunjukkan derjad ketepatan  antara data yang sesungguhnya terjadi pada obyek dengan data yang dapat dikumpulkan oleh peneliti.

Data yang valid pastilah reliabel dn obyektif.  Reliabel berkenaan derajat konsistensi keajegan  data dalam interval waktu tertentu. Data yang reliabel belum tentu valid.

Pembahasan selanjutnya Anda bisa mendownload berkasi dibawah ini.

   


Download disini mata kuliah METODE PENELITIAN "4shared
Download  here matakuliah METODE PENELITIAN in dropbox

PENGANTAR ETIKA BISNIS

 

 

PENGANTAR ETIKA BISNIS


Bisnis modern merupakan realitas yang amat kompleks. Antara lain ada fakor     organisatoris-manajerial, ilmiah-teknologis, dan politik-sosial-kultuiral. Kompleksibilitas bisnis ini berkaitan langsung dengan kompleksibilitas masyarakat modern sekarang juga sebagai kegiatan sosial. Maka pendekatan pertama perbandingannya  terutama pada aspek ekoomi dan hukum. Berikut ini  tiga sudut pandang mengenai bisnis :

  1. Sudut pandang ekonomis
  2. Sudut pandang moral
  3. Sudut pandang hukum
  4. Tolak ukur  untuk tiga sudut pandang ini

Etika sebagai refleksi adalah pemikiran moral. Dalam etika ini kita berfikir tentang apa yang dilakukan dan khususnya tentang apa yang harus dilakukan atau tidak boleh dilakukan. Etika ini juga berbicara tentang etika sebagai praksis mengambil praksis etis sebagai obyeknya serta menyoroti dan menilai baik buruknya perilaku orang. Etika dalam arti ini dapat dijalankan pada pada taraf populer yang bisa dilihat dari orang-orang yang berkomentar ataupun membicarakan tentang peristiwa-peristiwa  yang berkonotasi etis di berbagai media. 

Mereka semua melibatkan diri dalam etika sebagai refleksi pada taraf populer. Sedangkan pada tarif ilimiah, pemikiran ilmiah selalu bersifat kritis, artinya tahu membedakan antara yang tahan uji dan yang tidak tahan uji, antara yang mempunyai dasar kukuh dan yang mempunyai dasar lemah. Pemikiran ilmiah bersifat metodis pula, artinya tidak semrawut tetapi berjalan secara teratur dengan mengikuti satu demi satu segala tahap yang telah direncanakan sebelumnya. Akhirnya, pemikiran ilmiah bersifat sistematis, artinya tidak membatasi diri pada salah satu sisi saja tetapi menyoroti suatu bidang sebagai keseluruhan, secara komprehensif.
 
 Untuk lebih jelasnya Anda dapat mendownload matakuliah ini dibawah sini. Terima kasih

link download disini Matakuliah PENGANTAR ETIKA BISNIS by 4shared
Download here Matakuliah PENGANTAR ETIKA BISNIS by dropbox